5 Kelebihan Mobil Keluarga Nissan Grand Livina akan dibahas pada kesempatan kali ini. Buat Teman Mocil yang sedang mencari mobil keluarga, siapa tahu mobil Nissan Grand Livina ini bisa jadi pilihan untuk Teman Mocil.
Baca juga : List Mobil Keluarga Irit Bensin
Sebagai mobil keluarga, Nissan Grand Livina sudah dilengkapi dengan fitur-fitur yang lengkap dan canggih. Seperti adanya Display Wide 6 inch Touch Screen dan USB/iPhone/Ipod connectivity. Dilengkapi pula dengan fitur keamanan seperti dual SRS airbag pada bagian depan penumpang dan pengemudi. Grand Livina memiliki sensor parkira dan kamera belakang yang ditampilkan pada layer head unit untuk memudahkan memarkir mobil.
Pada bagian mobil Grand Livina memberikan kesan yang modern, sporty, dan tetap elegan. Memiliki pilihan warna yang mewah seperti putih, silver, abu-abu, dan hitam. Selain tut memiliki desain headlamp yang memberikan cahaya yang terang ketika gelap.
Nissan Grand Livina memiliki dua pilihan transmisi, yaitu transmisi otomatis dan transmisi manual. Untuk transmisi manual memiliki 6-percepatan, untuk perpindahan gigi terasa lembut dan halus. Sehingga memberikan akselerasi yang prima ketika mengemudi.
Nissan Grand Livina merupakan salah satu mobil yang memiliki mesin yang irit bahan bakar dengan baik. Mobil ini dapat menempuh jarak 9-12 km per liter bahan bakar untuk penggunaan dalam kota.
Pada bagian suspensi, Nissan grand Livina dibuat untuk menunjang kemampuan handling yang lebih pas. Untuk suspensinya terasa nyaman dan empuk sehingga ketika melewati jalanan yang cukup terjal tidak memberikan banyak masalah.
Itulah 5 Kelebihan Mobil Keluarga Nissan Grand Livina. Dengan 5 kelebihan tersebut, bisa menjadi pertimbangan untuk Teman Mocil memilih mobil ini. Temukan pilihan mobil Nissan Grand Livina bekas di Mocil.id dan dapatkan bonus jutaan rupiah setiap bulannya untuk kredit mobil bekas di Mocil.id by DSF!